Arsenal Asia Tour 2013: Kesan Pertama Walcott dengan Budaya ...

iBerita.com - Seperti yang telah dijadwalkan, akhirnya para skuad Arsenal yang mengadakan Asia Tour 2013 itu mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta pada hari Jumat (12/7/2013) siang. The Gunners, julukan untuk salah satu raksasa sepak bola Inggris tersebut menaiki pesawat Boeing 747 ZS-DJI.


Sambutan dari para fans Arsenal di Indonesia cukup meriah. Anak-anak asuhan Arsene Wenger tersebut langsung mengadakan konferensi pers di gedung Enggang Executive Lounge berkaitan dengan kedatangan mereka. Wartawan pun telah berjubel untuk meliput kedatangan sang meriam London itu.


Bagi Theo Walcott, kedatangannya ke Indonesia ini merupakan kali pertama mereka. Dirinya sangat terkesan dengan Indonesia. Usai melakukan konferensi pers, dirinya diberi blangkon oleh panitia penyelenggara bersama Jack Wilshere yang langsung dipakaikan di kepala keduanya. Walcott tampak senang sekali mengenakan hadiah itu. Bahkan ia terus memakainya sampai mereka mininggalkan ruang konferensi pers tersebut.


Kunjungan Arsenal ke Indonesia merupakan bagian dari Tour Asia mereka di tahun 2013. Selain Indonesia, ada dua negara lain yang akan dikunjungi Arsenal, yakni Vietnam dan Jepang. Kedatangan mereka di Indonesia sekaligus juga menjadi obat kerinduang para fans Arsenal di negeri ini yang memang sejak lama bermimpi bertemu dengan tim kebanggaan mereka.


Para squad The Gunners tersebut direncakan akan menjalani beberapa agenda separti coaching clinic dengan anak-anak dan jumpa fans Arsenal Indonesia dalam acara meet and greet. Pada puncaknya, tim asuhan Arsene Wenger ini akan menjajal kekuatan tim Garuda yang telah dipilih oleh Jacksen Thiago di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (14/7/2013) malam.


thumbnail
Judul: Arsenal Asia Tour 2013: Kesan Pertama Walcott dengan Budaya ...
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Kebudayaan :

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz